Sertifikat Keahlian Kerja atau yang kemudian disebut juga sebagai SKA adalah sebuah sertifikat yang diberikan oleh Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) kepada seseorang yang dianggap sebagai tenaga ahli khususnya dalam bidang konstruksi. Nah, apakah anda sudah tahu tentang seluk beluk dari SKA serta berapa biaya pembuatan SKA Madya?
Perbedaan Antara SKA dan SKT
Nah, sebenarnya apa yang membedakan antara SKA dan SKT? Banyak orang bertanya – tanya tentang mana yang lebih penting antara SKA dan SKT. SKA merupakan Sertifikat Keahlian Kerja, dimana sertifikat ini menunjukkan kompetensi serta kemampuan yang dimiliki oleh tenaga ahli dalam bidang tersebut. Nah, kualifikasi yang ada dalam SKA antara lain Ahli Utama, Ahli Madya serta Ahli Muda. Sebenarnya jika ingin memiliki SKA nantinya bisa mengurus sertifikat serta registrasi untuk badan usaha serta bidang jasa konstruksi terkait. SKA ini merupakan keterangan yang dikeluarkan oleh Asosiasi Profesi dalam hal ini Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK).
Selain SKA juga ada SKT. Lalu apa itu SKT? SKT merupakan Sertifikat Keterampilan Kerja dimana sertifikat ini menjadi bukti kompetensi serta penunjukkan kemampuan profesi serta keterampilan kerja yang bergerak dalam bidang jasa konstruksi atau lebih sering disebut dengan kontraktor SKT. Sertifikat Keterampilan memiliki tiga tingkatan yang bisa disesuaikan dengan kondisi dari tenaga terampil yang dimiliki oleh sebuah perusahaan. SKT terbagi lagi menjadi 3 tingkatan meliputi SD, SMP dan SMA.
Sebenarnya apa gunanya memiliki SKA atau SKT? Sertifikat keahlian merupakan jenis persyaratan yang terdapat dalam Undang – Undang Jasa Konstruksi selain itu keberadaan sertifikat keahlian juga menjadi bukti pertanggungjawaban kepada masyarakat karena dengan keberadaan SKA atau SKT juga membuat masyarakat bisa mengakui kompetensi dari tenaga ahli terkait.
SKA dan SKT juga memberikan keuntungan yang cukup baik bagi perusahaan jasa konstruksi yang menaunginya. Nah, keberhasilan proyek konstruksi biasanya ada hubungannya dan ditentukan oleh SKA maupun SKT. Sebuah kerja tim bisa terhambat jika perusahaan tersebut tidak memiliki tim yang sudah tersertifkasi SKA dan tenaga terampil yang sudah memiliki SKT.
Langkah Pembuatan SKA
Sebelum mengetahui besaran biaya yang dibutuhkan dalam pembuatan SKA Madya, ada baiknya untuk mengetahui serba - serbi terkait SKA ini terlebih dahulu. Sebenarnya ketentuan pembuatan SKA juga harus didasarkan pada kualifikasi perusahaan konstruksi tersebut. Nah, untuk jenis perusahaan menengah (M1) memiliki syarat minimal yakni dua orang tenaga ahli dan tenaga ahli ini merupakan lulusan dari S1 jurusan teknik sesuai kualifikasi yang dimilikinya. Pada kelas M1, pengalaman minimal yang dibutuhkan yakni 2 tahun pada bidang tersebut. Nantinya orang yang melakukan proses sertifikasi M1 ini akan mendapatkan gelar SKA Ahli Muda. Biasanya setelah mendapatkan sertifikasi sebagai SKA Ahli Muda akan diteruskan sebagai PJT atau Penanggung Jawab Teknik dan sebagai Penanggung Jawab Klasifikasi (PJK).
Selain tenaga ahli muda, ada juga klasifikasi yang nantinya bisa mendapatkan gelar sertifikasi sebagai SKA Ahli Madya. Sebenarnya apa perbedaan antara dua hal ini? pada SKA Ahli Madya biasanya terdapat pada perusahaan Menengah yang disebut juga sebagai perusahaan M2. Nah, pada perusahaan M2 biasanya memiliki dua orang tenaga ahli yang lulus dari jurusan S1 teknik dan memiliki pengalaman minimal 5 tahun baru pada akhirnya bisa mengurus SKA Tenaga Ahli Madya. Biaya pembuatan SKA Madya bisa didapatkan mulai harga 3.3 juta saja.
Selanjutnya untuk perusahaan yang memiliki kualifikasi Besar baik B1 dan B2 biasanya membutuhkan dua orang tenaga ahli yang memiliki latar belakang jurusan teknik yang tentu saja sesuai dengan klasifikasi yang dibutuhkan. Untuk menjadi seorang ahli madya membutuhkan minimal 10 tahun pengalaman hingga akhirnya bisa dinyatakan sebagai orang yang bertanggung jawab dalam teknik serta penanggung jawab klasifikasi.
Persyaratan Penting Sertifikasi SKA Ahli Madya
Adapun persyaratan yang harus dilengkapi dalam pembuatan sertifikasi SKA Ahli Madya diantaranya fotokopi KTP, NPWP, Ijazah terakhir, daftar riwayat hidup (curriculum vitae) serta pas foto berwarna dengan ukuran 3 x 4.