Cat Acrylux Propan, Cat Serbaguna Berbahan Air Kualitasnya Setara Cat Duco

Cat Acrylux Propan, Cat Serbaguna Berbahan Air Kualitasnya Setara Cat Duco

Cat Acrylux Propan, Cat Serbaguna Berbahan Air Kualitasnya Setara Cat Duco. Perkembangan teknologi finishing dan pengecatan semakin berkembang pesat. Banyak perusahaan yang muali fokus pada keamanan lingkungan dan isu kesehatan. Oleh karena itu dibuatkan cat berbahan air namun mempunyai kualitas yang setara dengan cat solvent base.

Banyak orang yang menganggap cat/ surface coatings yang berbasis air (water based) pasti lambat kering. Itu dulu kala. Sekarang ini, teknologi berkembang dengan cepat, termasuk teknologi di bidang kimia. Para ahli kimia di seluruh dunia bekerja keras untuk mengembangkan teknologi terbaru, dan berhasil menciptakan emulsi polimer yang memungkinkan cat berbasis air menjadi cepat kering namun tetap berkualitas, tak kalah dengan kualitas yang dihasilkan cat berbasis tiner (solvent based).

Laboraturium riset PT. Propan Raya I.C.C tak tinggal diam. Propan pun telah memanfaatkan emulsi polimer ini untuk mengembangkan berbagai macam water based coating system (cat berbasis air).  Selain ingin meningkatkan kualitas cat yang diproduksinya,

produk cat berbasis air ini sejalan dengan visi Propan Raya untuk mengembangkan produk-produk yang ramah lingkungan. Salah satu produk cat berbasis air adalah Acrylux, cat serba guna yang bisa dipakai untuk melapisi permukaan benda yang  terbuat dari kayu, besi, dinding, dan bahkan ?

Boleh dibilang, Anda hanya perlu menggunakan satu jenis cat untuk melapisi semua permukaan hunian Anda, mulai dari pagar, atap carport, dinding rumah, kusen pintu dan jendela, furnitur, hingga railing tangga. Praktis. Acrylux termasuk ke dalam rangkaian water based coating yang dikeluarkan oleh PT Propan Raya yang sudah mendapatkan serti? kat Singapore Green Label. Seperti halnya rangkaian produk water based coating Propan lainnya, cat Acrylux ini memiliki beberapa keuntungan.

Ia mudah digunakan karena hanya memerlukan air bersih untuk mengencerkannya. Acrylux juga tidak mencemari lingkungan, aman digunakan, serta tidak berbau. Ia juga aman dalam pengiriman maupun penyimpanan. Keuntungan lainnya adalah, cat ini juga cepat kering, tahan terhadap cuaca, dan warnanya tidak mudah menguning, sehingga cat ini cocok juga digunakan pada area luar rumah. Bagaimana dengan warnanya? Tak perlu khawatir, saat ini cat

Acrylux tersedia dalam 17 warna-warna ready mix glossy yang cerah dan ratusan warna tak terbatas yang bisa dibuat dengan mesin tinting. Ketika diaplikasikan, tampilannya sudah glossy sehingga tak perlu lagi menggunakan top coating. Ukuran yang tersedia adalah 0,9kg, 4kg, dan 20kg.

 

ACRYLUX adalah cat serba guna berbahan dasar air (waterbased) dan berkualitas tinggi yang diformulasikan secara khusus untuk interior dan eksterior.

Keunggulan : • Mudah diaplikasikan • Cepat kering • Non yellowing • Tidak mengandung logam berat • Interior & Eksterior • Ribuan pilihan warna yang menarik (tinting color) • Hasil akhir yang lebih glossy

Kemasan : 0,9 Kg dan 4 Kg

 

1. Aduk terlebih dahulu secara merata Cat ACRYLUX sebelum digunakan. 2. Campur Acrylux dengan air bersih sesuai alat aplikasi yang digunakan, spray : 20%, kuas, roll : 10%, celup : 40% 3. Bersihkan permukaan substrate yang akan dicat, kemudian amplas dengan kertas amplas no.400 4. Bila perlu aplikasikan aqua wood putty AWP 919 untuk mengisi pori-pori dari kayu 5. Bila perlu aplikasikan base coat Aqua Acrylic Primer AAP-950. Untuk besi gunakan metal primer waterbased AP-860 WB 6. Aplikasikan secara merata ACRYLUX baik dengan cara di spray, kuas maupun roll. 7. Untuk proteksi dan tampilan kilap yang lebih optimal, ACRYLUX dapat di top coat dengan Aqua Acrylic Laqcuer AAL-965 Clear.