Harga Teralis Jendela Borongan Per M2 Tipe Minimalis. Jendela sebagai salah satu fasad dari interior berfungsi mempunyai banyak manfaat. Selain untuk sirkulasi udara juga penting untuk pencahayaan. Namun ada satu hal yang tidak boleh diabaikan yaitu faktor keamanan.
Teralis Jendela menjaga agar jendela tidak mudah dimasuki oleh orang yang tidak berhak atau dari binatang yang bisa keluar masuk rumah. Selain tiu Teralis juga bisa dimasukkan dalam unsur dekorasi rumah karena desain dan bentuknya dapat disesuaikan.
Desain teralis bisa mengikuti gaya minimalis, klasik, atau oriental. Pastikan juga memilih material yang kuat, tahan lama dan mudah dibersihkan.
Di pasaran, produk teralis ini dijual terpisah dengan kusen dan jendela. Biasanya, pemasangan teralis dilakukan dengan menempelkannya ke kusen jendela memakai bantuan baut. Di sinilah sisi kelemahannya teralis, yakni baut bisa dicongkel dari luar sehingga teralis bisa dilepas dengan mudah.
Agar hal ini tidak menimpa interior rumah anda, usahakan model teralis yang dibeli memiliki desain yang unik dengan letak dan pemasangan baut yang tersembunyi. Bisa juga dengan meminta bantuan tukang untuk menanamkan besi-besi teralis tersebut pada kusen jendela
Dalam memilih teralis jendela pilihlah bahan yang tepat. Bahan yang kuat menentukan kualitas dari teralis tersebut. Pada rumah jenis klasik, biasa menggunakan bahan besi tempa dengan desain silang kotak. Secara kekuatan bahan, memang itu cukup kuat dan rumit untuk dilepas oleh pencuri.
Namun, apabila Anda hendak membuat konsep rumah bernuansa minimalis modern, bisa disarankan untuk menggunakan bahan besi behel. Jenis besi tersebut lebih ringan dibandingkan dengan besi tempa atau plat. atau bahan besi stainless yang tahan karat dan mudah dirawat.
Teralis Jendela berfungsi untuk keamanan dan keindahan