Tak bisa dipungkiri saat ini sudah banyak lulusan dari berbagai universitas dengan berbagai bidang. Salah satunya adalah lulusan teknik yang bergerak dibidang konstruksi. Meskipun banyak, namun masih perlu dilakukan berbagai macam serangkaian uji kompetensi terkait dengan kemampuan yang dimiliki oleh lulusan tersebut. Artikel ini akan lebih banyak membahas terkait dengan sertifikasi ahli teknik bangunan gedung.


Tujuan adanya sertifikasi ahli teknik bangunan gedung

SKA atau sertifikasi keahlian merupakan salah satu media yang dapat digunakan untuk mengukur kemampuan yang dimiliki oleh seorang lulusan tenaga ahli. Dengan melihat penjelasan di atas tentunya anda juga sadar akan pentingnya sertifikasi tersebut.


Selain itu adanya sertifikasi tersebut selalu memiliki tujuan tertentu. Berikut ini adalah tujuan Dari adanya sertifikasi ahli teknik bangunan gedung.

  1. Sertifikat keahlian yang dimiliki oleh pekerja tenaga ahli biasanya memang menjadi salah satu syarat wajib ketika suatu proyek sedang dijalankan. Bahkan keberhasilan suatu proyek yang sedang dilangsungkan memang dapat dipengaruhi akan adanya sertifikasi yang dimiliki oleh tenaga ahli tersebut.

  2. Salah satu acuan yang dianut oleh industri konstruksi di Negara Indonesia adalah sertifikasi tenaga ahli tersebut. Hal ini dikarenakan dengan adanya sertifikasi tersebut dapat menunjukkan kualitas yang dimiliki oleh industri konstruksi tersebut. Selain itu adanya sertifikasi ini juga dapat digunakan untuk melihat kompetensi seorang tenaga ahli dalam lingkup nasional maupun internasional.

  3. Sertifikasi keahlian yang dimiliki oleh tenaga teknik memang dapat digunakan sebagai media bentuk tanggung jawab terhadap masyarakat umum. Artinya adalah sertifikasi tersebut dapat membuat semua masyarakat mengakui kompetensi yang dimiliki oleh tenaga ahli tersebut.

  4. Adanya ketentuan yang tertuang dalam undang-undang terkait tentang keharusan seorang tenaga ahli memiliki sertifikasi atau SKA. Tentunya setiap tenaga ahli yang memilikinya dapat diasumsikan telah mematuhi ketetapan yang dianjurkan oleh pemerintah.


Tahap yang dilakukan dalam pembuatan SKA

Meningkatnya permintaan akan pembuatan sertifikat keahlian membuat beberapa orang atau lembaga menawarkan jasa terkait dengan pembuatan sertifikat tersebut. Tentunya para penyedia jasa tersebut akan memberikan informasi terkait langkah-langkah yang akan dilakukan oleh anda ketika akan membuat sertifikat keahlian atau SKA. Nah berikut ini merupakan beberapa tahapan tersebut.

  1. Pengisian formulir, Hal pertama yang akan anda lakukan adalah pengisian formulir pembuatan sertifikat keahlian. Dalam tahap ini anda dapat melakukan  pengisian formulir sesuai kebutuhan dengan menggunakan media email, whatsapp, hingga pesan singkat. Pilih media pengisian terkait dengan kenyamanan, kecepatan, dan keamanan.
  2. Pengiriman scanning dokumen pendaftaran, Hal kedua yang dapat anda lakukan adalah pengiriman scanning dokumen pendaftaran. Media yang dapat anda gunakan dalam pengiriman dokumen pendaftaran ini biasanya akan disesuaikan dengan ketentuan penyedia jasa. Kebanyakan akan menggunakan  media internet. Namun lebih pastinya jika anda menanyakan secara langsung kepada penyedia jasa tersebut.
  3. Pembayaran, Selanjutnya jika semua persyaratan sudah dilengkapi maka penyedia jasa akan melakukan permohonan terhadap pihak LPJK. Tentunya anda juga akan mendapatkan beberapa rincian biaya yang harus dibayarkan. Pahami betul informasi rincian pembayaran tersebut. Dengan begitu anda akan mengetahui alokasi dana yang anda bayarkan untuk membuat sertifikasi keahlian.
  4. Pengiriman softcopy SKA, Ketika proses pembayaran sudah selesai maka anda sebagai pemilik sertifikat tersebut akan mendapatkan sebuah email yang didalamnya berisikan softcopy sertifikat keahlian tersebut. Email tersebut dikirimkan oleh pihak LPJK.
  5. Pemeriksaan softcopy SKA, Ketika anda mendapatkan sebuah email dari pihak LPJK terkait dengan softcopy sertifikat keahlian. Maka akan lebih baik jika memang anda juga mulai melakukan pengecekan terkait dengan informasi dalam softcopy tersebut. Dengan begini anda juga akan menghindari dari kemungkinan kesalahan informasi yang dicantumkan.
  6. Pengiriman bukti fisik, Jika memang proses pemeriksaan softcopy SKA sudah dilakukan dan semua informasi yang tertuang di dalamnya sudah benar. Maka anda wajib memberikan konfirmasi kepada pihak LPJK. Namun sebelum itu anda juga diwajibkan untuk melakukan pengecekan akan keaslian sertifikat tersebut.
  7. Gunakan website resmi LPJK untuk melakukan pengecekan. Dan yang terakhir adalah anda hanya akan menunggu terkait dengan pengiriman fisik sertifikat tersebut.
  8. Beberapa hal diatas memang tahapan yang dilakukan dalam pembuatan sertifikasi ahli teknik bangunan gedung.