Daftar Harga Vapor (Rokok Elektrik) Terlengkap 2021

Vapor atau rokok elektrik adalah jenis rokok yang bisa menghasilkan nikotin dalam bentuk uap melalui mekanisme elektrik. Akhir-akhir ini vapor telah menjadi trend baru karena bisa menjadi altenatif pengganti rokok. Vapor bahkan dianggap sebagai terapi yang tepat untuk orang yang ingin berhenti merokok. Jika Anda juga ingin merasakan sensasi merokok menggunakan vapor, tak ada salahnya untuk mulai membelinya sekarang.

Namun sebelum itu, Anda pasti akan dibuat bingung dengan banyaknya pilihan yang ada di pasaran. Apalagi jika Anda masih seorang pemula yang belum tahu mana vapor yang cocok dan sesuai selera. Oleh karena itulah, Anda harus menyimak tips memilih vapor di bawah ini agar tak salah pilih sembarangan.

Tersedia setidaknya dua jenis vape  yang tersebar di pasaran, yakni boxmod dan electrical mod. Untuk tipe boxmod penggunannya memakai RDA. Jadi, Anda harus cara membuat coil dulu lalu masukkan kapas kemudian baru ditetesi liquid. Kelebihannya, tentu penggunanya bisa lebih bereskperimen meracik coil sehingga lebih seru.

Sedangkan model electrical mod menggunakan SUBOHM TANK atau semacam tangki yang bisa memuat liquid 2 sampai  4 ml. Dengan begitu Anda tak lagi repot meneteskan liquid ke kapas. Bisa dibilang jika merokok dengan ini, Anda tinggal terima jadi karena prosesnya lebih simple. Pilihlah yang sesuai selera saja, keduanya sama-sama mengeluarkan banyak asap.

Sebagai rokok elektrik, vapor membutuhkan baterai supaya bisa menyala. Baterai vapor yang direkomendasikan adalah ukuran 18650 dengan muatan berkisar 23-35 ampere dan tegangan 3,7 v. Baterai yang terbukti aman adalah 2500 mha sampai 3500 mha. Perhatikan juga perihal charger karena tidak sembarang charger bisa dipakai mengisi daya baterai 18650.

Agar lebih yakin, sebaiknya Anda mencari-cari terlebih dahulu mengenai ulasan atau review vapor yang dilirik. Hal ini penting agar Anda tidak seperti membeli kucing dalam karung yang justru akan membuat Anda menyesal telah membeli. Selain itu, bisa juga coba tanya teman yang sudah lama menggunakan vapor. Mereka pasti lebih mengerti dan seluk beluk vapor sehingga bisa membantu Anda untuk menentukan pilihan.

Sebelum membeli apapun, daya beli tak boleh diabaikan. Anda harus memilih vapor yang harganya ramah di kantong. Sekiranya vapor yang cocok denganmu harganya terlalu mahal sebaiknya menabung dahulu sampai mampu membelinya. Tidak perlu memaksakan diri membeli vapor terbaru jika tidak ada bujet. Tenang saja, rata-rata vapor sudah layak dipakai dan ada banyak pilihan range harga.